SOLO—Federasi Olahraga Karatedo Indonesia (Forki) Solo sukses menjadi juara umum di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Terbuka Karate Sunan Kalijaga Cup VIII tahun 2012. Pada Kejurnas yang digelar di Kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Kalijaga, Jogja pada hari Jumat-Sabtu (30-31/3) itu, Forki Solo meraih sembilan medali emas, empat perak dan enam perunggu.
Juara kedua sendiri diduduki oleh Universitas Mercu Buana Jakarta dengan delapan emas dua perak dan dua perunggu. Posisinya dibuntuti tim BKC Grobogan dengan tujuh emas dan dua perak.
Juara kedua sendiri diduduki oleh Universitas Mercu Buana Jakarta dengan delapan emas dua perak dan dua perunggu. Posisinya dibuntuti tim BKC Grobogan dengan tujuh emas dan dua perak.
Valdi Menerima Medali dan Piagam
“Persaingan sangat ketat karena kekuatan atlet merata, termasuk kontingen-kontingen asal luar Jawa seperti Makassar, Papua, Lampung dan Maluku. Maka tiga besar pengumpul medali emas terbanyak hanya terpaut satu medali,” ujar Ketua Bidang Pembinaan Prestasi (Kabid Binpres) Forki Solo, Surya Panca, Minggu (1/4).
Valdi bersama para juara lainnya
Sumber : http://www.harianjoglosemar.com/berita/forki-solo-juara-kejurnas-70685.html